PWK Prakarsai Pengembangan Pakan Ternak dengan Teknologi Mutakhir Bersama Ahli IPB
Wafer pakan ternak, nutrisi sempurna |
Klaten, 22 Juli 2024 - Paguyuban Warga Klaten (PWK) telah memulai langkah inovatif dalam pengembangan pakan ternak dengan berkolaborasi bersama Institut Pertanian Bogor (IPB). Program penelitian yang dimulai bulan ini bertujuan untuk memproduksi konsentrat pakan ternak dengan nutrisi tinggi yang sangat cocok untuk kambing dan sapi.
Pakan ternak yang diteliti ini diharapkan mampu meningkatkan bobot ternak serta produksi susu sapi dan kambing perah. Kolaborasi ini juga mendapat perhatian dari Prof. Aris dari Universitas Gadjah Mada (UGM), yang akan turut serta dalam pengembangan pakan ternak tersebut untuk memastikan kualitas yang sempurna.
Peternakan Kambing di Klaten |
Agung Nugroho, perwakilan PWK sekaligus penanggung jawab program, menyatakan bahwa inisiatif ini sangat baik untuk perkembangan industri pakan ternak di Klaten. "Ini akan menjadi sebuah industri strategis di Klaten, mengingat Klaten merupakan sentra pertanian yang sangat dikenal di Indonesia, dengan cadangan makanan ternak yang melimpah. Wafer akan menjadi tambahan makanan yang sangat baik buat produktivitas ternak di Klaten," ujar Agung Nugroho.
Ketua Umum PWK, Supriyanto, juga menyambut baik langkah ini dan menegaskan pentingnya mengembangkan potensi besar Klaten sebagai pusat produksi pakan ternak. "Klaten memiliki potensi besar menjadi pusat wafer pakan ternak. Kita harus kembangkan bersama masyarakat Klaten. Penelitian ini harus menghasilkan industri yang dapat bermanfaat untuk masyarakat Klaten dalam mengembangkan peternakan mereka, agar kesejahteraan mereka meningkat," kata Supriyanto.
Dalam pertemuan antara tim peneliti dan Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya, yang mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten, beliau juga menunjukkan antusiasme terhadap program ini. "Sebagai Wakil Bupati, saya sangat mendukung program ini, dan diharapkan ini dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Klaten, dan yang paling penting, masyarakat Klaten dapat lebih sejahtera," kata Yoga Hardaya.
Rencananya, produksi besar-besaran pakan ternak ini akan dimulai tahun depan, dengan harapan Klaten menjadi sentra industri pakan ternak dan ternak itu sendiri. Inisiatif ini diharapkan tidak hanya mengangkat industri pakan ternak tetapi juga meningkatkan kesejahteraan peternak di Klaten.
Komentar
Posting Komentar